Sungaipenuh, J24 – Ketua Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWOI), Dony Efendi, menyatakan kekecewaannya terhadap Ketua Komisi III DPRD Kota Sungaipenuh, Tole Hadiwarso, yang dinilai tidak responsif terhadap persoalan publik.
Kekecewaan ini berawal dari tidak adanya tanggapan atas pesan WhatsApp yang dikirimkan Dony untuk mengonfirmasi sejumlah permasalahan, termasuk banjir, penataan drainase, serta kondisi Jalan Pancasila dan Jalan Depati Parbo.
Menurut Dony, bidang tata ruang Dinas PUPR saat ini lebih memprioritaskan perbaikan trotoar, padahal banyak drainase yang justru membutuhkan perbaikan dan rehabilitasi mendesak. Namun, ketika hal ini coba dikonfirmasi, Ketua Komisi III DPRD tidak memberikan respons.
“Atas sikap yang tidak menghargai peran pers dan mengabaikan kepentingan masyarakat, kami mengecam keras tindakan Ketua Komisi III DPRD,” ujar Dony.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa IWOI tidak akan tinggal diam dan berencana menggelar aksi unjuk rasa di kantor DPRD Kota Sungaipenuh. Dalam aksi tersebut, mereka akan mendesak agar Tole Hadiwarso dicopot dari jabatannya sebagai Ketua Komisi III.
“Apa yang kami lakukan ini murni demi kepentingan masyarakat. Sebagai wakil rakyat, seharusnya Ketua Komisi III DPRD bersikap terbuka dan responsif terhadap persoalan publik,” tegasnya.
Aksi ini diperkirakan akan melibatkan berbagai elemen masyarakat yang turut prihatin terhadap kondisi infrastruktur di Kota Sungaipenuh. Masyarakat berharap adanya perubahan nyata dalam kebijakan yang lebih berpihak pada kepentingan umum, terutama terkait penataan drainase dan perbaikan jalan yang menjadi keluhan utama warga. (J24-Heru)
0 Komentar