Sementara ibadah di HKBP Jambi lantai dua masuk pukul 7.00 WIB khusus untuk Anak Sekolah Minggu (ASM) sementara pukul 9.00 WIB Variatif Remaja dan pukul 11.00 WIB jemaat yang membawa anak balita.
Kapolda Jambi Irjen Pol Krisno H Siregar, SIK, MH beserta istri dan rombongan hadir di Gereja HKBP Jambi untuk mengikuti ibadah (kebaktian), sebelum memasuki rusngan gereja Kapolda dan rombongan disambut Pdt Julianus Sitorus, S.Th, M.PdK Pimpinan Jemaat HKBP Jambi, St HU Pasaribu, SH Sekretaris Huria dan pelayan lainnya, Minggu (27/4/2025).
Baca: Kapolda Jambi Dikukuhkan Sebagai Anggota Pembina Lembaga Adat Melayu Jambi
Kapolda Jambi bersama istri dan rombongan mengikuti ibadah pada pukul 8.30 WIB, acara demi acara Kapolda ikuti dengan khusuk, terlebih ketika koor yang dipersembahkan oleh Koor Ina Syalom dan Koor Gabungan Syalom dapat dinikmatinya dengan penuh hikmat.
Suasana ibadah pada pukul 8.30 WIB khusuk dan penuh hikmat lagu-lagu pujian mereka nyanyikan bersama. Kotbah disampaikan oleh Pdt Marthin Sirait, S.Si. Teol mengambil Naats dari Alkitab Yesaya, 55 : 1-5, liturgis disampaikan St J Harianja dan warta St V Ines br Simarmata, A.Md.
Setelah selesai Ibadah mantan Gubernur Akademi Kepolisian (Akpol) tersebut langsung berdiri dan menyalami jemaat dengan senyum khasnya, dibarengi rasa persaudaraan dan kekeluargaan jemaatpun mengajaknya untuk berpoto bersama. (J24/FS).
![]() |
0 Komentar