Jambi, J24 - Tokoh Jambi Usman Ermulan meminta Pemerintah Kabupaten Muarojambi segera mencarikan solusi nyata atas persoalan yang dialami masyarakat Desa Senaung dan Penyegat Olak.
“Masyarakat di sana untuk menanam padi kesulitan karena sawah padi mereka masih banjir, tidak adanya saluran pembuangan air yang sudah lama mengendap, sedangkan kondisi permukaan air Sungai Batanghari sudah lama mulai surut.” ujar Usman Ermulan mantan anggota DPR RI di Komisi Keuangan, Perbankan dan Perencanaan Nasional selama tiga periode, Minggu, (9/6/2024).
Menurut mantan Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabar) Provinsi Jambi selama dua periode tersebut, akibat banjir yang dialami ke dua desa ini jelas berdampak pada penghasilan petani. Mereka tidak bisa bercocok tanam lagi bahkan masalah ini bukan hal baru.
“Saya mengimbau kepada Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Drs Raden Najmi untuk segera mengambil langkah dengan mengabulkan permintaan masyarakat dan sekalian meninjau kondisi masyarakat yang selama ini belum pernah ditinjau sejak 6 bulan lalu,” tutur orang dekat dengan Ketua Ikatan Keluarga Alumni Lemhannas Provinsi Jambi Mursyid Sonsang tersebut. (J24/FS).
0 Komentar