Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Pelantikan Lembaga Adat Serta Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 Tahun 2024 Tingkat Kabupaten Muarojambi


Muarojambi, J24 - Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Drs Raden Najmi beserta Bunda PAUD Habibah Najmi, SE dan Sekretaris Daerah (Sekda) Budhi Hartono, S.Sos, MT mendampingi Gubernur Provonsi Jambi Dr H AL Haris, S.Sos, MH menghadiri Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40, Tingkat Kabupaten Muarojambi Tahun 2024.

Kegiatan ini sekaligus pengukuhan perpanjangan masa jabatan Badan Permusyawaratan Desa  (BPD), Pemangku Adat, Pekan Imunisasi Polio,  Gebyar PAUD serta pemberian bantuan Sosial di  Kabupaten Muarojambi.

Pj Bupati Raden Najmi mengatakan, peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40, Tingkat Kabupaten Muarojambi Tahun 2024,  pengukuhan perpanjangan masa jabatan Badan Permusyawaratan Desa  (BPD), Pemangku Adat, Pekan Imunisasi Polio,  Gebyar PAUD, serta pemberian bantuan Sosial di Kabupaten MuaroJambi dilaksanakan di Pelataran Pendopo Kantor Bupati Muarojambi, Bukit Cinto Kenang, Selasa (30/7/2024).

Peringatan Hari Anak Nasional yang diperingati setiap tanggal 23 Juli kali ini, diikuti tingkat, PAUD, TK, se-Kabupayen Muarojambi dengan kegiatan senam sehat bersama Gubernur Provinsi Jambi.

Dalam sambutannya Pj Bupati Raden Najmi menyampaikan, peringatan HAN kali ini diadakan secara serentak dengan Pengukuhan BPD seluruh Kabupaten Muarojambi, Pemangku Adat, Gebyar PAUD, Pekan Imunisasi Polio, serta di lakukan pemberian bantuan sosial, tutur Raden Najmi.

“Setiap tanggal 23 Juli Indonesia memperingati Hari Anak Nasional. Hari ini menjadi pengingat akan pentingnya peran anak sebagai generasi penerus bangsa yang unggul,” ungkap mantan Kepala Biro Pemerintah dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Jambi.

Peringatan Hari Anak Nasional tahun 2024, suami Habibah Najmi, SE ini menyatakan hendaknya menjadi momentum bagi semua pihak untuk mewujudkan dan menyongsong Indonesia layak anak dan Indonesia Emas.

“Semua harus bersinergi, baik Pemerintah Pusat, Pemerintah Daerah, masyarakat, keluarga dan anak itu sendiri untuk sama-sama berbenah dalam rangka mewujudkan Indonesia layak anak 2030 dan Indonesia Emas 2045,” tandas pria kelahiran Kabupaten Muarojambi.

 Pj Bupati juga mengucapkan selamat atas pengukuhan BPD dan Datuk Penghulu Lembaga Adat,  diharapkan agar adat istiadat dan budaya bisa dilestarikan. Pelestarian adat istiadat dan budaya sangat bermafaat, ungkap mantan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlibdungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2) Provinsi Jambi. 

"BPD dan Pemangku adat desa juga diharapkan memiliki cara-cara kreatif untuk mewariskan dan mengalih-generasikan budaya dan adat istiadat kepada generasi muda. Karena generasi  mudalah yang menjadi generasi penerus dan meneruskan estafet kepemimpinan daerah. Agar generasi muda kita memiliki kesadaran dan kepedulian terhadap budaya dan adat-istiadat," pungkas Pj Bupati Drs Raden Najmi. (J24/FS)







Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar