Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Pemkab Muarojambi Melalui Diskominfo Adakan Coffee Morning Bersama Insan Pers, LSM Dan Ormas


Muarojambi, J24 - Untuk meningkatkan sinergitas dalam pembangunan daerah, Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Drs Raden Najmi mengajak para awak media untuk senantiasa bersama membangun Negeri Sailun Salimbai ini. 

Hal itu dikatakan suami Habibah Najmi, SE ini dalam kegiatan coffee morning bersama awak media, Jumat (5/7/2024), yang berlangsung di aula rumah dinas Bupati Muarojambi.

Turut hadir dalam coffee morning itu, Kadis Kominfo M. Faisal Harahap, SE,  Kepala Kantor Kesbangpol, dan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Muarojambi dan, Ormas, LSM, serta puluhan awak media baik media cetak, media elektronik, maupun media online yang bertugas di wilayah Kabupaten Muarojambi.

Kadis Kominfo M. Faisal Harahap, SE dalam kesempatan tersebut mengatakan tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk meningkatkan silaturrahmi bersama insan pers, kemudian dalam rangka melalukan evaluasi atas peran awak media dalam pembangunan daerah serta menyerap aspirasi maupun masukan dari para awak media.

Faisal juga berharap ke depan hubungan komunikasi dan silaturrahmi yang semakin baik dengan profesional, terciptanya para awak media yang semakin profesional, menyajikan berita yang berimbang dan baik bukan menyebarkan berita hoaks (bohong).

“Ada empat hal yang harus diperhatikan oleh awak media, sesuai dengan amanat UU tentang pers. Diantaranya kode etik jurnalistik, profesional dalam melaksanakan tugas, serta menjalankan tugas dengan baik,” ungkap Faisal.

Sementara itu, Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Raden Najmi dalam arahannya mengaku sangat bersyukur dengan pertemuan bersama awak media ini, karena menurutnya peran awak media ini sangat penting dalam membantu pemerintah melaksanakan program pembangunan daerah.

“Saya selalu tekankan agar hubungan antara pemerintah dengan media ini harus terjalin secara baik, karena apapun program pembangunan yang dilakukan kepala daerah pasti tidak diketahui jika tidak diekspose oleh rekan-rekan media,” tutur mantan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2) Provinsi Jambi.

Dalam kegiatan coffe morning itu juga dilakukan diskusi bersama antara Pj  Bupati  beserta jajarannya bersama awak media, Ormas dan LSM dalam meningkatkan sinergitas pembangunan daerah. (J24/FS)






Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar