Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Hadiri Acara HUT Bhayangkara Yang Ke 78 Tahun

Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Drs Raden Najmi hadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke 78 di Mapolres Kabupaten Muarojambi, Senin ( 01/07/2024 ).

Muarojambi, J24 - Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Drs Raden Najmi hadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke 78 di Mapolres Kabupaten Muarojambi, Senin ( 01/07/2024 ).

Dalam acara tersebut bertindak selaku inspektur upacara Kapolres Kabupaten Muarojambi AKBP Wahyu Istanto Bram Widarso, SH, SIK, MIK, dalam amanatnya Kapolres mengatakan, "Kita tidak boleh melupakan sejarah, bagaimana awal mula dulu POLRI itu ada, dan apa Fungsi POLRI itu, kita adalah pelindung, pengayom dan pelayan bagi masyarakat," tuturnya.

Selanjutnya mantan Kapolres Bungo ini, berpesan kepada seluruh jajaran agar dapat bersinergi bersama masyarakat sekitar dan menciptakan POLRI yang Presisi sesuai dengan amanat dari Kapolri untuk mewujudkan Indonesia Emas, ungkapnya.
Sementara itu di sela acara jamuan silaturrahmi, Pj Bupati Kabupaten Muarojambi Drs Raden Najmi mengatakan bahwasanya pemerintah dan TNI/POLRI akan terus menjalin komunikasi dan kerja sama dalam menghadapi era globalisasi dan kemajuan jaman yang pesat, ungkap suami dari Habibah Najmi, SE ini.

Dikatakan mantan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DP3AP2) Provinsi Jambi ini menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Muarojambi akan mendukung penuh pihak POLRI dalam mengatasi dan membratas segala bentuk tindak kejahatan yang ada di wilayah Kabupaten Muarojambi.

Pada kesempatan ini pula diberikan secara simbolis sertifikat dari pihak Pemerintahan Kabupaten Muarojambi kepada pihak Polri dalam hal pemberantasan dan penyelenggaran Desa Anti Narkoba sehingga pada saat ini angka kejahatan dalam penyalahgunaan narkotika tingkat Kabupaten mulai menurun.

Selanjutnya mantan Kepala Biro Pemerintah dan Otonomi Daerah Setda Provinsi Jambi ini sangat berterima kasih atas dedikasi para personil Polres sekaligus mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh pihak Polri di wilayah hukum Negeri Sailum Salimbai ini, pungkasnya. (J24/FS). 



Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar