Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Ini Komitmen Paslon Romi-Sudirman Untuk Guru Tidak Tetap di Provinsi Jambi

Paslon Cagub Jambi Romi Haryanto - Sudirman di Debat Perdana Cagub Jambi di ACC Jambi, Minggu (27/10/2024). (Foto: AsenkLeeSaragih)


Jambi, J24-Pasangan calon (Paslon) Gubernur Jambi dan Wakil Gubernur Jambi Romi Haryanto - Sudirman memberikan angin segar kepada para tenaga pendidik dengan status Guru Tidak Tetap (GTT) di Provinsi Jambi. Pasalnya dalam Visi Misin Paslon Romi-Sudirman ada komitmen akan berupaya keras mensejahterakan GTT jika terpilih nantinya.

Selain kebijakan tentang infrastruktur, kesehatan, dan persoalan sosial lainnya, Paslon nomor urut 01 Romi-Sudirman, ternyata juga berkomitmen akan memperhatikan nasib GTT. 

Oleh karenya, kehadiran kandidat Cagub - Cawagub Jambi 2024, yang tak lain, merupakan paslon nomor urut 01 Romi-Sudirman (ROMAN), membawa kabar baik, sekaligus kabar menggembirakan bagi ribuan tenaga pengajar Guru Tidak Tetap (GTT) tingkat SMA/SMK, yang tersebar di dalam lingkup Dinas pendidikan Provinsi Jambi.


Paslon ROMAN Jambi Merakyat 2024 - 2029, dalam platform visi misinya, jelas menyatakan siap mengucurkan insentif para tenaga pendidik yang dimaksud, sebesar Rp 500.000 per bulan.

Besaran nilai insensif tersebut, tentunya akan menambah kesejahteraan para tenaga pendidik GTT, sekaligus menjadi wujud perhatian nyata Romi - Sudirman, dalam memajukan dunia pendidikan di tubuh pemprov Jambi nantinya.

Perhatian penuh dalam pemberian insentif tersebut, bertujuan untuk menunjang kesejahteraan para GTT, serta memotivasi kinerja yang lebih kompetitif, berkelanjutan dan akan meningkatkan sistem pembelajaran yang berdaya saing, ungkap cagub Romi, saat ditemui awak media usai menghadiri debat Cawagub, yang berlangsung di Abadi Competition Center - Kota Jambi, pada Minggu malam (10/11/2024).

“Ini komitmen kami, intinya beri kami kesempatan itu, maka para tenaga pengajar GTT, bisa dapat merasakannya langsung di kemudian hari," jelas Romi.

Untuk diketahui, bahwa, pendapatan setiap GTT SMA/ SMK di seluruh provinsi Jambi, dibayarkan tergantung jumlah jam mengajar, dengan angka nominal sebesar Rp 17.500 perjam. Artinya dari angka tersebut, dapat dikalkulasikan, setiap tenaga pengajar GTT, menerima honor kerja dikisaran 1,5 - 2 jt perbulan.

Insentif Rp 500.000 perbulan itu, sangatlah berarti bagi rekan rekan GTT, setidaknya dapat mengurangi beban keluarga di tengah tingginya tuntutan akan kebutuhan dasar yang saat ini. (J24-Red) 

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar