Info Terkini

10/recent/ticker-posts

Sukacita Diperayaan Natal Keluarga Besar SD 206 / IV Kota Jambi Tahun 2024


Liturgi Pada Perayaan Natal Keluarga Besar SD 206 / IV Kota Jambi Tahun 2024 di GKPS Jambi, Kamis (12/12/2024).

Jambi, J24- Perayaan Natal Keluarga Besar Sekolah Dasar Negeri (SDN) 206/IV Kota Jambi dilaksanakan di Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) Jambi, Jalan Kapten Sujono No 12 Komplek Gereja Kotabaru, Kota Jambi, Kamis (12/12/2024) mulai Pukul 14.30 WIB hingga Pukul 17.30 WIB.

Natal SDN 206/IV Kota Jambi mengangkat Tema: "Jangan seorang pun menganggap engkau rendah karena engkau muda". (1 Timoteus 4: 12a) dan Subtema: "Siswa siswi Kristen SDN 206/IV Kota Jambi terpanggil menjadi teladan dalam segala hal sebagai bukti keselamatan dari Yesus Kristus". 

Renungan Natal disampaikan Penginjil Larmawati Br Purba (GKPS Jambi), Pujian oleh Desprianto Purba SPdK, Guru Agama Kristen SDN 206/IV Kota Jambi. Penginjil Larmawati Br Purba mengajak anak didik SDN 206 Kota Jambi sebagai teladan yang takut akan Tuhan.    

Perayaan Natal diawali dengan barisan Prosesi dan dilanjutkan Votum Liturgi oleh Penginjil Larmawati Br Purba dan selanjutnya Nyayian, Liturgi, Puisi, Vokal Group, Vocal Solo dari siswa. Juga saat varia natal juga menampilkan tarian dan pujian. 

Perayaan Natal SDN 206/IV Kota Jambi ini juga dihadiri para orang tua serta Kepala Sekolah SDN 206 /IV Kota Jambi, Ratna SPd MPd dan guru lainnya. Sekitar 80 siswa dan orang tua bersukacita merayakan Natal ini.

Bahkan Kepala Sekolah SDN 206 /IV Kota Jambi, Ratna SPd MPd setia mengikuti Ibadah dan Varia Natal dari awal hingga berakhirnya perayaan natal Keluarga Besar SDN 206/IV Kota Jambi. Dia juga mengucapkan terimakasih kepada orang tua murid yang solid mendukung perayaan Natal SDN 206/IV Kota Jambi. 

Terimakasih juga disampaikan kepada Desprianto Purba SPdK, Guru Agama Kristen SDN 206/IV Kota Jambi, yang bekerja keras hingga terlaksananya  Perayaan Natal Keluarga Besar SD 206 / IV Kota Jambi Tahun 2024 ini.

Sementara orang tua murid SD 206 / IV Kota Jambi yang ikut mendampingi anak mereka merayakan Natal mengapresiasi kehadiran Kepala Sekolah SDN 206 /IV Kota Jambi, Ratna SPd MPd dari awal ibadah hingga berakhirnya perayaan Natal. Mereka memuji Ibu Ratna yang menunjukkan nilai toleransi yang mulia kepada anak didik dan orang tua murid, meski bukan menganut Agama Kristiani, namun bersedia mengikuti Ibadah hingga berakhirnya perayaan Natal. (J24-AsenkLeeSaragih) 


Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar