Dalam pidatonya Bambang Bayu Suseno menyampaikan rasa terima kasih kepada masyarakat yang telah mempercayakan dirinya dan Junaidi H. Mahir untuk memimpin Kabupaten Muaro Jambi. BBS panggilan akrabnya juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Muaro Jambi.
Bambang Bayu Suseno menekankan pentingnya melanjutkan hal-hal positif yang telah dicapai oleh pemerintahan sebelumnya dan memperbaiki kekurangannya. Ia juga menyampaikan bahwa pemerintah akan segera melaksanakan program konkret untuk mewujudkan Visi dan Misi Kabupaten Muaro Jambi Berbakti untuk terwujud Muaro Jambi Berkeadilan, Berakhlak dan Maju 2024-2030.
Merupakan sejarah bagi kami berdua Bupati dan Wakil Bupati karena langsung dilantik oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Negara Jakarta, Kamis (20/2/2025).
Visi dan Misi Kabupaten Muaro Jambi Berbakti utk mewujudkan kemakmuran rakyat. Untuk mewujudkan Kabupaten Muaro Jambi dengan Misi Berbakti BBS menyampaikan Panca Cita Pemerintahan Muaro Jambi 2025-2030 yaitu:
1. Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat: menyediakan layanan dasar berkualitas, terutama pendidikan dan kesehatan.
2. Membangun SDM Kompetitif: menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, serta berjiwa kewirausahaan, kesetaraan gender, dan berprestasi.
3. Pemerataan Pembangunan: pembangunan yang berkualitas dan ramah lingkungan, mampu mendorong pertumbuhan ekonomi, mendukung investasi usaha, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan kesejahteraan rakyat.
4. Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat: melalui sektor pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, agrowisata, UMKM, dan agroindustri, serta pariwisata.
5. Tata Kelola Pemerintah yang Bersih dan Transparan: mengedepankan pelayanan prima yang profesional dan memanfaatkan teknologi informasi, serta pembangunan yang berkelanjutan dengan pemanfaatan dan pengelolaan sumberdaya alam lestari yang bertumpu pada kearifan lokal.
Bambang Bayu Suseno juga menyampaikan 12 Program Unggulan yang akan dilaksanakan oleh pemerintah yaitu:
1. Membangun dari desa, 2. Kecamatan membangun desa, 3. Investasi tumbuh lapangan kerja tersedia mengurangi penganggura, 4. Cerdas, guru nyaman siswa senang, memperhatikan kesejahteraan guru, memberikan beasiswa kepada siswa yang berprestasi dan menyekolahkan siswa yang kurang mampu dari segi ekonomi, 5. Generasi yang mempunyai krakter yang berintegritas, memberikan pelatihan kerja.
Selanjutnya 6. Perempuan berdikari, industri rumah tangga, pelatihan, pemberdayaan perempuan, 7. Religius (masyarakat rukun) kerukunan saling menghargai perbedaan, 8. Senyum Sapa Salam birokrasi mendorong pelaksanaan pemerintahan yang nyaman dan tertib, 9. Lestari tanpa sampah dan air bersih. Membangun TPA setiap desa, 10. UMKM ekonomi maju, pemberdayaan ekonomi lokal, 11. Mudah berobat dan semua sehat, edukasi gizi dan 12. Pangan berdaulat, petani sejahtera, menciptakan pertanian yg berjelanjutan.
Bambang Bayu Suseno (BBS) juga mengharapkan agar DPRD Kabupaten Muaro Jambi bersama pemerintahan bersinergi untuk mewujudkan masyarakat Kabupaten Sailun Salimbai maju dan sejahtera. (J24/FS).
0 Komentar